MANADOTODAY.CO.ID – Seorang ibu menyusui terkejut saat menyadari bahwa ketiaknya mengeluarkan susu (ASI).
Lindsay White lewat akun TikTok @thelittlemilkbar belum lama ini membagikan video yang menjelaskan bagaimana dia mengeluarkan ASI di tempat lain selain payudara.
“Suatu hari saya menyusui Allie (anaknya) dan menyadari rambutnya basah. Kemudian saya menyadari bahwa itu berasal dari ketiak saya. Saya pikir saya benar-benar berkeringat, tetapi kemudian saya melihat benjolan besar. Saya kemudian memerasnya dan yang sangat mengejutkan keluar susu,”kata dia dikutip dari video TikTok, Selasa (15/2/2022).
“Saya pergi ke dokter, berpikir mungkin saya memiliki puting ketiga, tetapi dia (dokter) berkata tidak! Saluran susu anda benar-benar mengalir sampai ke ketiak anda,”sambungnya.
Menurut Emily Brittingham, Konsultan Laktasi Bersertifikat Dewan Internasional (IBCLC), sangat normal jika payudara memiliki jaringan yang memanjang hingga ke ketiak.
“Pada usia kehamilan enam minggu, ketika anda masih embrio kecil di rahim ibu anda, jaringan susu mulai berkembang, mulai dari ketiak anda. Jaringan ini berjalan di kedua sisi tubuh dan memanjang sampai ke selangkangan,”jelas Brittingham dikutip dari BellyBelly.com.
“Dari usia kehamilan 16 minggu, ‘ekor’ di kedua ujung jaringan ini mulai memendek. Pada beberapa janin, jaringan tidak sepenuhnya memendek di kedua ujungnya dan meninggalkan ‘ekor’. Jaringan yang meluas ke ketiak disebut jaringan aksila, atau ekor Spence,”sambungnya menjelaskan.
Ia menambahkan, selama kehamilan, tingkat atau hormon yang membantu memproduksi ASI 10 sampai 20 kali lebih tinggi.
“Saluran mulai bercabang di dalam payudara. Itu dapat meregang untuk mencapai ‘ekor’ jaringan payudara di sepanjang jaringan susu. Jika ada jaringan payudara ekstra di ketiak anda, kemungkinan akan ada saluran susu juga.”pungkasnya.(*/ryan)