Ini Salah Satu Rahasia Panjang Umur yang Perlu Anda Tau

Panjang Umur, aktivitas fisik,
(foto: Pixabay)

MANADOTODAY.CO.ID – Tidak perlu susah payah berolahraga berat, hanya berjalan cepat selama satu jam, dapat menghindarkan Anda dari risiko kesehatan yang berbahaya, sebuah studi global telah menemukan.

Para peneliti menganalisa tingkat aktivitas satu juta orang dari Australia, Amerika Serikat dan Eropa Barat, dengan tujuan untuk menentukan berapa jam aktivitas fisik sehari-hari yang diperlukan untuk mengimbangi waktu duduk yang lama.

Mereka mengklasifikasikan individu dengan usia rata-rata 45 tahun menjadi empat kelompok berdasarkan seberapa aktif mereka – aktivitas fisik kurang dari lima menit sehari dianggap kurang aktif, dan 60-75 menit sehari paling aktif.

Ditemukan, orang-orang yang duduk selama delapan jam sehari tetapi aktif secara fisik memiliki risiko jauh lebih rendah dari kematian akibat penyakit kronis dibandingkan dengan mereka yang duduk selama berjam-jam tapi tidak aktif secara fisik.

Para peneliti yang menerbitkan penelitian mereka pada jurnal The Lancet, mengatakan hal ini menunjukkan aktivitas fisik sangat penting, tidak peduli berapa jam sehari yang dihabiskan untuk duduk.

Bahkan, peningkatan risiko kematian dini terkait dengan duduk selama delapan jam sehari, hilang untuk orang-orang yang melakukan minium dari satu jam aktivitas fisik per hari.

Mereka yang berisiko terbesar untuk kematian dini adalah orang-orang yang duduk dalam jangka waktu yang lama dan tidak aktif.

Tidak aktivitas secara fisik terkait dengan peningkatan risiko penyakit jantung, diabetes dan beberapa jenis kanker.