Sekum KONI Tomohon Tutup Kejuaraan Karate Antar Pelajar 2016

Kejuaraan Karate antar pelajar yang digelar KONI Tomohon
Kejuaraan Karate antar pelajar yang digelar KONI Tomohon

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Sekretaris Umum (Sekum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tomohon Kompol Thonny Salawati SH Jumat (4/11/2016) menutup Kejuaraan karate Antar Pelajar tahun 2016 se-Kota Tomohon di Aula SMA Kristen 1 Talete Dua Tomohon Tengah.

Salawati didampingi Ketua Panitia Torry Kojongian dan Pemimpin Pertandingan Josis U Ngantung meminta kepada para pelajar agar lebih giat berlatih karena untuk meraih prestasi di cbidang olahraga harus latihan keras.

‘’Tahun depan banyak even yang akan digelar oleh KONI Kota Tomohon maupun KONI Provinsi Sulut. Bagi yang meraih juara jangan puas dengan hasil yang dicapai karena saingan-saingan juga mereka berlatih keras. Saya mewakili Ketua Umum KONI Kota Tomohon Ir Miky JL Wenur resmi menutup kejuaraan karate ini,” ujar Salawati.

Sementara Ketua Panitia Torry Kojongian di dampingi Sekretaris Friske Walangare mengatakan, keluar sebagai juara umum untuk tingkat sekolah, SMA Kristen 1 Tomohon dengan raihan 4 Emas 2 Perak dan 2 Perunggu.

Juara kedua , SMP Negeri 1 Tomohon dengan 2 Emas, 3 Perak dan 4 Perunggu serta SMP Frater Donbosco Tomohon dengan 2 Emas, 2 Perak dan 1 Perunggu. (ark)