Pertahankan WTP, DPRD Mitra Apresiasi Bupati Sumendap

Pertahankan WTP, DPRD Mitra Apresiasi Bupati Sumendap

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Marty Ole, memberikan apresiasi kepada Bupati James Sumendap SH dan semua pihak terkait karena berhasil mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI  atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2020, Senin (3/5/2021).

“Capain WTP dari BPK, kami dari lembaga DPRD Mitra menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran eksekutif Pemkab Mitra. Lebih Khusus Bupati James Sumendap yang bisa membawa Mitra dapat WTP enam kali,”ujar Marty, usai menerima hasil audit BPK di kantor BPK, Senin (3/5/2021).

Menurut Politisi PDI-P ini, capaian WTP merupakan bukti nyata kerjasama dan kerja keras antar stakeholder yang mengalami peningkatan signifikan.

“Dengan WTP keenam tidak lain dan tidaklah bukan adalah berkat kerja sama dan kerja keras kita semua,” jelas Marty.

Marty berharap, ke depan capaian keberhasilan Pemkab Mitra ini akan terus dipertahankan dan ditingkatkan. Apalagi dalam kaitan dengan sinergitas antara legislatif dan eksekutif dalam menjalankan pemerintahan di Kabupaten Mitra.

“Saya berharap apa yang dirai saat ini terus dipertahankan apa yang masih kurang dibenahi bersama, dengan sinergitas antara legislatif dan eksekutif pasti roda pemerintahan akan berjalan dengan baik,”tandas Wanita yang energik ini.(ten)