FDW-PYR Serahkan Bantuan Bagi Korban Bencana Alam di Tumaluntung Raya

FDW-PYR saat meninjau korban bencana alam Angin Puting Beliung di Desa Tumaluntung Raya. (ist)

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Selatan Frangky Donny Wongkar dan Wakil Bupati Pendeta Petra Yanni Rembang (FDW-PYR), mengunjungi korban bencana alam Puting Beliung di Desa Tumaluntung Raya Kecamatan Tareran, Jumat (25/6/2021).

Selain memberikan penguatan kepada warga yang menjadi korban bencana alam ini, Orang nomor 1 dan 2 di Kabupaten Minsel ini juga menyerahkan bantuan Pemkab Minsel bagi warga terdampak bencana.

“Ini adalah bentuk empati dan kepedulian serta turut Sepenanggungan. Semoga tetap kuat dan sabar menghadapi pergumulan ini,” ujar Bupati FDW.

Selanjutnya Bupati kemudian mmeningatkan pemerintah Kecamatan dan Pemerintah Desa agar dapat menyalurkan bantuan secara merata kepada warga yang terdampak bencana serta tak lupa memberikan suport dan perhatian.

“Dan kepada warga juga diingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan,” tukasnya.

Hadir mendampingi Bupati dan Wakil Bupati FDW-PYR saat meninjau langsung korban puting beliung yakni Kadis Sosial Sofie Sumampow, Kadis Kominfo Roy Mandey, Staf Khusus Bpk Willem Pasla , Camat Tareran Fibry Wawolangi Tumiwa serta sejumlah staf khusus.

Diketahui, Kamis (24/6/2021) sekitar pukul 16.45, Desa Tumaluntung Raya dihantam Bencana Angin Puting Beliung.

Akibat bencana alam ini puluhan rumah di Desa Tumaluntung dan Desa Tumaluntung Satu rusak berat. (lou)