Miky Wenur Pimpin Perbakin Tomohon 2021-2025

Miky Junita Linda Wenur, Perbakin, Tomohon
Ketua Kota Perbakin Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur MAP

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Lewat pemilihan dalam Musyawarah Cabang Olahraga Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Sabtu (24/4/2021) di Jhoanie Hotel Kakaskasen Tomohon Utara, Ir Miky Junita Linda Wenur MAP (MJLW) dipercayakan menjadi ketua Kota Tomohon periode 2021-2025.

Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon ini terpilih secara aklamasi oleh 13 klub yang ada di Kota Tomohon.

Usai terpilih, MJLW langsung dilantik oleh Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Perbakin Sulawesi Utara Brigjen Prince Meyer Putong SH.

Dalam sambutannya saat melantik MJLW, Putong yang sehari-harinya menjabat Komandan Komando Resor Militer (Korem) 131/Santiago ini berharap, melalui kepemimpinan MJLW–satu-satunya Ketua Pengcab Perbakin wanita di Sulawesi Utara, bisa memberikan sumbangsih positif bagi perkembangan olahraga menembak di Kota Tomohon maupun Sulawesi Utara bahkan nasional.

Perbakin, Tomohon, Miky Junita Linda Wenur
Pengurus Kota Perbakin Tomohon dan Ketua Umum Pengprov Perbakin Sulawesi Utara

”Hanya satu tekad kami dalam memimpin Perbakin Sulawesi Utara, yakni mencetak prestasi dan membina olahraga menembak di Sulawesi Utara,” tandas Putong.

Ia meminta kepada para pengurus maupun atlet agar mendaftarkan semua peralatan yakni senjata yang dimiliki agar bisa dipertanggungjawabkan oleh Perbakin.

Ketua Kota Perbakin Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur MAP menyatakan terima kasih sebesar-besarnya kepada klub-klub menembak di Kota Tomohon yang telah mempercayakan dirinya memimpin Perbakin Tomohon.

”Marilah kita bersama-sama memajukan dan meraih prestasi bagi olahraga menembak di Kota Tomohon. Saya tidak bisa bekerja sendiri. Untuk maju dan meraih prestasi, tentunya butuh peran serta dan sumbangsih dari semua pengurus maupun para atlet yang bernaung di klub masing-masing,” tukas MJLW.

Turut hadir mewakili Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Drs Florensianus Ventje Karundeng. (ark)