Kembali Digelar, Festival Danau Tondano akan Meriahkan HUT ke-594 Minahasa

HUT  Minahasa, Festival Danau Tondano, Riviva Maringka,
Festival Danau Tondano akan dimeriahkan berbagai kegiatan pariwisata dan budaya

MINAHASA, (manadotoday.co.id)—Setelah beberapa tahun tak digelar, akhirnya tahun 2022 ini, memeriahkan HUT ke-594 Minahasa Festival  Danau Tondano akan digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa.

Penyelenggaraan Festival Danau Todano bertajuk ‘’Minahasa Rebound’’ tahun ini agar digelar sejumlah lomba seperti balap perahu, parade bendi hias, bendi hias, perahu hias, ku,liner, pameran UMKM dan lomba lainnya.

Ketua Panitia Pelaksana Drs Riviva Maringka MSi mengungkapkan, rencananya acara puncak pada 3 November 2022 di Cafe Astound Hill dan Taman God Bless Tondano.

Berbagai atraksi menarik akan disuguhkan dalam pergelaran budaya dan hiburan rakyat dengan dimeariahkan Gio Idol dan Angly Roring. ‘’Kegiatan akan dilangsungkan di beberapa lokasi, termasuk di Danau Tondano. Semua lokasi wisata di Tondano akan dimanfaatkan, antaranya Lapangan Sam Ratulangi atau God Bless dan Benteng Moraya,’’kata Maringka didampingi Sekretaris Panitia David Abram Mangundap SE MSi.

Kegiatan lain yang akan dilaksanakan dalam rangka HUT ke-594 Minahasa adalah pameran pembangunan Minahasa (Minahasa Expo) yang akan dibuka Senin 31 Oktober hari ini dan akan ditutup pada 4 November nanti. Juga ada lomba antar SKPD.

Fesbudaton sendiri merupakan iven yang sudah termasuk tua dari iven pariwisata lainnya dan pernah masuk dalam kalender pariwisata nasional. (ark)