Desa Keroit Dicanangkan Jadi Kampung KB

Desa Keroit ,Kampung KBMOTOLING, (manadotoday.co.id) – Desa Keroit Kecamatan Motoling Barat, menjadi salah satu Desa yang dicanangkan sebagai Kampung Keluarga Bencana (KB) di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

Pengukuhan oleh Bupati Christiany Eugenia Paruntu yang diwakili Asisten 1 Pemkab Minsel Andry Sondakh itu dilaksanakan pada Sabtu akhir pekan lalu bertepatan dengan perayaan HUT ke 94 Desa Keroit, disaksikan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Audi Emor, Camat Motoling Barat Jerry Sengkey dan masyarakat Keroit.

Bupati Minsel dalam sambutannya mengatakan pencanangan Program Kampung KB merupakan program pembangunan keluarga dengan tujuan meningkatkan kualitas hidup manusia serta memberikan akses pelayanan kesehatan kepada keluarga terlebih dalam memberikan informasi kependudukan, layanan dan pembinaan KB.

“Karena itu saya kepada SKPD terkait saya ingatkan untuk mendukung program ini. Begitpun dengan seluruh masyarakat diharapkan akan mensukseskan program ini. Dalam kaitan dengan HUT Desa ke 94, saya minta masyarakat tetap menjaga stabilitas keamanan, persatuan dan kesatuan serta tidak mudah terprovokasi, ” pesan Bupati.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Audi Emor, mengatakan program kampung KB merupakan salah satu program Nawacita, yang bertujuan menggelorakan Masyarakat membangun Desa.

“Bersykur karena Desa Keroit terpilih jadi kampung KB, sebab kampung KB akan jadi sasaran program pembangunan,” kata Emor.

Sementara itu Penjabat Hukum Tua Desa Keroit Liske Kolantung, menyampaikan apresiasi kepada Pemkab Minsel yang telah menetapkan Desa Keroit sebagai kampung KB.

“Diharapkan program ini akan memberi dampak positif bagi kemajuan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (lou)