Bupati Minahasa: Pemerintah Optimis Pilkada Minahasa 2018 Berjalan Aman dan Lancar

Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si
Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Pilkada Minahasa 2018 yang kini sedang berproses, membutuhkan suasana yang aman, damai dan nyaman. Dan suasana ini hanya bisa diciptakan oleh semua unsur masyarakat yang peduli pada kelangsungan pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Minahasa.

“Saya sangat optimis bahwa tahapan demi tahapan Pilkada Minahasa akan berlangsung lancar dan aman,” ujar Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si, Jumat (26/01/2018).

Kesukseskan Pilkada Minahasa membutuhkan peran serta dari semua unsur elemen masyarakat. Tugas Pilkada bukan hanya tugas KPU, Panwaslu selaku penyelenggara atau Polri sebagai penanggung jawab keamanan.

“Kita semua harus berperan dan secara nyata agar agenda lima tahunan ini bisa berjalan dengan baik dan akan lahir pemimpin yang merupakan pilihan yang demokratis,” urai Bupati.

Dengan demikian, jika semua elemen masyarakat menunjukkan peran yang sama dan penyelenggara Pilkada bekerja sesuai dengan peraturan, kemudian Polri bisa bertindak adil dan persuasif dalam menciptakan rasa aman, bahkan para calon, partai politik, tim kampanye melaksanakan fungsinya sesuai aturan main, maka kami menjamin Pilkada Minahasa akan berjalan lancar dan sukses. (rom)