Pemdes Kumelembuai Realisasikan BLT-DD Triwulan Ketiga 2022 Bagi 100 KPM

Pemdes Kumelembuai Realisasikan BLT-DD Triwulan Ketiga 2022 Bagi 100 KPM

KUMELEMBUAI, (manadotoday.co.id) – Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersumber dari Anggaran Dana Desa (DD) Triwulan Ketiga Bulan Juli, Ahustue hingga September Tahun 2022, direalisasikan Pemerintah Desa Kumelembuai, Kecamatan Kumelembuai.

Program pemerintah dalam rangka membantu warga terdampak pandemi covid-19, diterima 100 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Rabu (21/9/2022).

Hukum Tua Desa Kumelembuai Tommy Langkai dalam arahannya saat penyerahan bantuan mengingatkan agar para KPM dapat memanfaatkan bantuan pemerintah dengan baik untuk memenuhi kebutuhan setiap hari.

“Gunakan sesuai kebutuhan atau skala prioritas keluarga. Jangan akhirnya BLT untuk hal yang tidak bermanfaat atau foya-foya,” tandas Langkai.

Sehubungan dengan berbagai program dan kebijakan pemerintah menghadapi situasi pandemi covid-19, Hukum Tua mengajak warga berpartisipasi aktif menyukseskan program vaksinasi dan konsisten menerapkan protokol kesehatan.

“Saat ini kita masih dalam situasi pandemi karena itu harus tetap waspada dan jangan pandang enteng menghadapi pandemi covid-19. Mari tetap laksanakan protokol kesehatan dan dukung program vaksinasi,” tukasnya.

Pemdes Kumelembuai Realisasikan BLT-DD Triwulan Ketiga 2022 Bagi 100 KPM

Sementara itu sejumlah warga penerima bantuan sosial pemerintah pusat ini menyampaikan terimakasih atas kepedulian dan perhatian pemerintah bagi warga terdampak covid-19.

“Terimakasih untuk pemerintah. Bantuan ini adalah bukti kepedulian pemerintah membantu masyarakat menghadapi situasi sulit karena pandemi covid-19. Sebagai penerima kami akan manfaatkan dengan baik sesuai kebutuhan,” kata para penerima.

Diketahui hadir dalam kegiatan peneyerahan BLT DD Tahap Ketiga Triwulan 3 Bulan Juli, Agustus dan September 2022, para pendamping Desa di Kecamatan Kumelembuai, Sekdes Bobby Liando dan sejumlah perangkat desa. (lou)