Bupati FDW Hadiri HUT ke-78 TNI di Markas Kodam XIII Merdeka

Bupati FDW Hadiri HUT ke-78 TNI di Markas Kodam XIII Merdeka

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Franky Donny Wongkar (FDW) menghadiri upacara dalam rangka HUT ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Markas Kodam XIII Merdeka, Kamis (5/10/20).

Peringatan HUT TNI ke-78 dengan tema “TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju”, bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Danlantamal VIII Manado Laksma TNI Nouldy Jan Tangka.

Danlantamal VIII Manado saat membacakan sambutan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, mengingatkan agar prajurit TNI akan terus berkomitmen dan bersinergi dengan seluruh komponen bangsa guna terwujudnya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang Berdaulat, Maju dan Sengsara.

“Mari bersama kawal dan sukseskan agenda Pemilu 2024,” pesan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.

Sementara itu Bupati FDW menyampaikan Selamat Bersyukur bagi seluruh jajaran TNI sebagai komponen utama dalam menjaga pertahanan Negara.

“Selamat HUT TNI ke-78 semoga semakin modern, profesional dan tangguh dalam mrnjaga keamanan,

Diketahui hadir pada perayaan tersebut yaitu Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Luthfie Beta, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono, Unsur Forkompimda Sulut dan undangan lainnya. (lou)