Bupati CEP Hadiri Penandatananan Perjanjian Hiba IPDMIP di Jakarta

Christiany Eugenia Paruntu SE ,  perjanjian Hibah Integrated Participatory Development ,Management of Irrigation ProgramAMURANG, (manadotoday.co.id) – Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE menghadiri acara forum koordinasi kebijakan dan penandatanganan perjanjian Hibah Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP), di hotel Bidakara Jakarta, Rabu (14/8/2018).

Kabag Humas Pemkab Minsel Henri Palit SH, mengatakan bahwa pentingnya keikutsertaan Bupati pada acara yang digagas Dirjen Sumber Daya Air (SDA) dan dihadiri oleh sejumlah Kepala daerah di Indonesia, erat kaitannya dengan pengembangan program pembangunan infrastruktur.

“Apalagi Ibu Bupati sangat konsern dan peduli dalam pengembangan infrastruktur di Kabupaten Minsel,” katanya.

“Dan satu hal yang patut diapresiasi pada acara tersebut Bupati CEP diberikan kehormatan untuk mewakili 74 Kabupaten menandatangani Hiba IPDMIP Asian Development Bank, International Found Of Development dan ASEAN Infrastructure,” pungkasnya. (lou)