Degdradasi Lahan dan Kekeringan se-Dunia Diseminarkan di Manado

Degdradasi Lahan dan Kekeringan se-Dunia Diseminarkan di Manado

MANADO, (manadotoday.co.id) – Degradasi lahan dan kekeringan se-Dunia diseriusi oleh para pakar akademik dan stake holder terkait di Graha Gubernuran, Kamis (22/6/2023).

Seminar tersebut menghadirkan Ketua Masyarakat Ahli Penginderaan Jauh Indonesia (MAPIN) Pusat Dr Agustan ST, Msc.

Kehadiran komisariat pusat Mapin dirangkaikan juga dengan pelantikan pengurus Mapin Sulut yang diketuai Dr Ir Wiske Rotinsulu Msi, Sekretaris Maxi Solang ST, Bendahara Dr Ir Sandra Pakasi Ms. Para Wakil Ketua antara lain Dr Joy Kumaat dan Ir Herman Koessoy MT.

Turut hadir dalam seminar tersebut para dosen undangan lainnya serta mahasiswa Unsrat lainnya.

Agustan menghimbau agar seminar ini memberi dampak positif untuk mengatasi problem terkait degradasi lahan dan masalah kekeringan yang mengglobal.

Bahkan secara khusus dia meminta agar para mahasiswa menjadi pelopor juga untuk melihat problem tersebut apalagi yang terkait dengan disiplin ilmu semisal dari pertanian dan lingkungan.(ram)