Pjs Walikota Bitung Ingatkan Langkah Antisipasi Badai La-Nina Sejak Dini

Pjs Walikota Edison Humiang selaku pembina upacara pada Apel Kesiapsiagaan bencana alam La-Nina dan bencan non alam lainnya .(Ist)

BITUNG, (manadotoday.co.id) – Ancaman Badai La Nina, yang berpotensi mengakibatkan terjadinya bencana alam menjadi perhatian serius Pejabat sementara Walikota Bitung Esison Humiang.

Asisten 1 Pemprov Sulut ini mengingatkan agar fenomena badai La Nina yang dapat menyebabkan tanah longsor dan banjir bandang, sudah harus ada langkah antisipasi sejak dini.

“Bencana tidak dapat kita prediksikan secara detail dan dampak apa yang akan ditimbulkan oleh bencana tersebut, namun dengan konsistensi dan kewaspadaan serta tindakan meminimalisir resiko, kiranya dapat membantu dari apa yang telah kita persiapan sejak dini. Bencana dapat terjadi sewaktu-waktu, dan kita harus mempersiapkan sejak dini,” ujar Humiang pada apel Kesiapsiagaan menghadapi ancaman Badai La-Nina, yang digelar di Jl Samratulangi depan Kantor Walikota Bitung, Kamis (05/11/2020).

Dalam upaya pencegahan Humiang menghimbaub kepada pihak terkait dapat memberikan sosialisasi dan edukasi serta informasi yang tepat kepada masyarakat.

“Agar masyarakat dapat mengambil langka pencegahan sejak dini, tidak panik sehingga korban dan kerugian serta resiko dapat diminimalisir sekecil mungkin,” ,” ujarnya.

Selanjutnya Humiang berharap TNI dan Polri, serta pihak-pihak yang berkepentingan dalam pencegahan bencana ini, kiranya dapat menyiapkan dan mengaktifkan pos komando serta help desk ataupun call center.

“Dan yang paling penting adalah kordinasi dan komunikasi semua pihak demi keselamatan masyarakat dan resiko bahaya Badai La Nina dapat diantisipasi sejak dini,” pungkasnya.

Diketahui Apel kesiapan yang digagas oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung, Pjs Walikota selaku pembina apel kesiapan, sementara Lettu Julien Tonny Kasihaeng, selaku Danramil Bitung Tengah Utara, selaku pimpinan apel. (alo)