Gangguan Live Streaming dan Siaran TV di Debat Paslon KPU Bitung Dikeluhkan Warga

Bobby Lambahiang warga Batu Putih Kecamatan Ranowulu. (Ist)

BITUNG, (manadotoday.co.id) – Sejumlah warga di Kota Bitung mengeluhkan kualitas penyiaran live streaming official channel youtube KPU Bitung dan live siaran TV dalam debat publik kandidat calon Walikota Bitung, yang dilaksanakan di Hotel Wafe, Minggu (8/11/2020) tadi malam.

Pasalnya pada debat publik kandidat calon Walikota yang disiarkan melalui live streaming official channel youtube KPU Kota Bitung, dan diikuti Tiga Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota yakni Maximilian Jonas Lomban – Marthin Tumbelaka, Victorine Lengkong – Gunawan Pontoh dan Maurits Mantiri – Hengky Hinandar (MM-HH), mengalami ganggunan sehingga di beberapa kesempatan tidak dapat diakses warga.

Bobby Lambahiang salah satu warga Kelurahan Batuputih, Kecamatan Ranowulu menilai, buruknya jaringan internet saat debat publik membuktikan KPU Kota Bitung dan jasa penyedia live streaming kurang begitu siap. Hal ini juga diperparah oleh siaran Kawanua TV tidak terjangkau di beberapa wilayah Kota Bitung, sehingga memupus kerinduan warga yang ingin menyaksikan debat publik tersebut.

“Debat publik yang digagas oleh KPU Bitung, patut diapresiasi, kareba berkaitan dengan penilaian kemampuan dan kualitas serta misi, visi dari ketiga kandidat calon walikota. Namun sangat disayangkan program yang sangat baik ini, tidak di dukung dengan kualitas dan kuantitas dalam penyediaan jasa layanan siaran live streaming maupun siaran TV,” ungkap Bobby, Senin (9/11/2020).

Lanjutnya, kedepan dalam tahap kedua debat publik kandidat, kiranya KPU Bitung, dapat menjadikan acuan evaluasi dengan apa yang terjadi hari ini dan memperbaiki dan menginventaris kebutuhan terkait dengan jasa layanan penyiaran dalam menjangkau informasi kepada masyarakat.

“Dalam debat publik kandidat calon walikota, sangat penting dan sebagai langka dalam menentukan pilihan masyarakat di 5 tahun kedepan, melalui pemaparan program dan visi, misi serta ketangkasan dari ketiga calon,” tutupnya.

Diketahui, dalam debat kandidat pertama yang diselenggarakan oleh KPU Bitung, diadakan selama dua jam, dan dimulai pada pukul 20:00 Wita.

Sementara tema yang disung dalam debat itu yakni ;

• Meningkatkan kesejahteraan masyarakat
• Memajukan daerah
• Meningkatkan pelayanan kepada masyarakat
• Pencegahan dan pengendalian covid-19
• Permasalahan dan pemberantasan Narkoba.(alo)