Sambut Wisatawan di Era New Normal, GSVL Pantau Kesiapan Pulau Bunaken

Sambut Wisatawan di Era New Normal, GSVL Pantau Kesiapan Pulau Bunaken

MANADO, (manadotoday.co.id) – Wali Kota G.S Vicky Lumentut mengunjungi salah satu destinasi wisata primadona Kota Manado yaitu Pulau Bunaken dengan menggunakan jet sky, Kamis (23/07/2020).

Tujuan kedatangan wali kota ditemani putri tercinta Gracia Lumentut dan dinas terkait, untuk memantau kesiapan objek-objek wisata di Pulau Bunaken yang rencananya akan dibuka kembali untuk para wisatawan di era adaptasi kebiasaan baru atau new normal.

Lumentut mengatakan, dalam pemantauan kali ini, ia bersama jajaran memastikan kebersihan Pulau Bunaken, dan melihat apakah masyarakat di sana sudah siap membuka kembali usaha serta menerima kunjungan turis.

“Karena itu, selain pemantauan, saya bersama jajaran juga melakukan bersih-bersih pantai sembari memberikan pemahaman kepada masyarakat kalau sampai Pulau Bunaken dibuka kembali untuk turis, syarat yang tidak bisa ditawar adalah protokol kesehatan,”terang Lumentut, Kamis (23/7/2020).

Ia menyebut, jika semua persiapan telah dipenuhi termasuk objek wisata dan fasilitas pendukung serta masyarakatnya, Pemkot Manado akan mengusulkan ke Gubernur Sulut dan Menteri Pariwisata untuk pembukaan kembali Pulau Bunaken.

“Pada intinya segala keperluan dan syarat protokol kesehatan akan kita siapkan sebaik mungkin sebelum Pulau Bunaken kembali dibuka untuk para wisatawan,”tukas Wali Kota G.S Vicky Lumentut.

Sekadar informasi, setelah melakukan pemantauan, wali kota didampingi Kadis BKPSDM Kota Manado Xaverius Runtuwene yang juga Plt Kadis Lingkungan Hidup Kota Manado, Kadis Pariwisata Kota Manado Lenda Pelealu dan Camat Bunaken Kepulauan Cristian Salindeho, bertolak ke Pulau Siladen untuk menyerahkan Dana Lansia.(ryan)