Rooije Rumende Laporkan Ferdi Suoth ke Polres Tomohon

Rooije Rumende, Polres Tomohon, LPM
Dr Rooije Roogers Herolflijn SSi MKes saat melapor ke Polres Tomohon

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Tidak terima dengan perlakuan oknum Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Provinsi Sulawesi Utara Drs Ferdi Suoth, Ketua LPM Kota Tomohon Dr Rooije Roogers Herolflijn  Rumende SSi MKes melapor ke Polres Tomohon.

Jumat (19/2/2021) sekira pukul 21:30 Wita,  Rumende mendatangi Mapolres Tomohon untuk melaporkan Suoth. Laporan diterima Banit I Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Tomohon Bripka Eglen K Labano. Pukul 22:45 Wita laporan selesai dibuat.

Kapolres Tomohon AKBP Bambang Ashari Gatot SIK MH melalui Ipda Robert Kalele membenarkan laporan tersebut dan akan memrosesnya sesuai hukum yang berlaku.

Kepada wartawan, Ketua LPM Kota Tomohon Dr Rooije Rooger Herolflijn Rumende SSI Mkes mengatakan, dirinya terpaksa melaporkan Drs Ferdi Suoth kepada pihak kepolisian karena apa yang telah dilakukan oleh oknum Ketua LPM rovinsi Suut tersebut telah memberikan dampak negatif terhadap dirinya. ”Soal apa yang saya laporkan, nantilah diketahui saat pemeriksaan,” tukasnya. (ark)