Misi Kemanusian Pemkab Minahasa Selesai, Warga Sulteng Ucapkan Terima Kasih

ROR-RD: Terima Kasih Relawan

268bb8ff660552f99fe0d90d146a33ca.0TONDANO, (manadotoday.co.id) – Aksi solidaritas yang dikemas dalam Misi Kemanusian Pemkab Minahasa kepada korban gempa dan tsunami di Poso, Sigi dan Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), 28 September lalu, akhirnya selesai. Tiga hari suda 56 relawan dan juga bantuan logistik dan pelayan kesehatan gratis dilakukan.

Menurut Kordinator Relawan Alexander Mamesah, misi kemanusian ini patut dilakukan karena menjadi tanggung jawab pemerintah termasuk Kabupaten Minahasa serta instansi terkait dalam meringankan beban masyarakat yang terkena bencana alam.

“Harus diakui bahwa ini merupakan bencana nasional bahkan internasional. Sebab, ada ribuan warga yang meninggal, dan banyak juga masyarakat yang butuh bantuan. Peran kita adalah tanggung-jawab, rasa sepenanggungan atas ribuan korban ,” kata Mamesah, didampingi Sekretaris Dinas Sosial Denny Tualangi dan Kepala Seksi Logistik BPBD Minahasa Stavanus Koroh.

Lanjut Mamesah, bantuan ini atas perintah langsung dari Bupati kabupaten Minahasa Ir. Royke Roring, M.Si (ROR) yang juga Ketua Pria Kaum Bapak (PKB) Sinode Am Gereja-gereja (SAG) Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo bersama Wakil Bupati Robby Dondokambey, S.Si (RD).

“Sebagai Ketua PKB Am Suluttenggo tentunya bapak Bupati sangat prihatin apa yang dialami oleh masyarakat dan Jemaat serta warga Kawanua di wilayah Sulawesi Tengah. Untuk itu Bupati dan Wakil Bupati berpesan agar Relawan Pemkab Minahasa harus menyelesaikan misi kemanusiaan ini hingga selesai,” terangnya.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Minahasa saya berharap Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala juga masyarakat Sulteng bisa bangkit kembali sehingga beraktivitas lagi seperti biasa,” harapnya.

“Saya atas nama Bupati Minahasa dan Wakil Bupati mengucapkan terima kasih kepada Relawan yang sudah menjalankan misi kemanusian ini dengan selesai.

Sementara Nurhaya Kangiden warga asal Kampung Jawa Tondano (Jaton) yang menerima bantuan secara simbolis mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Minahasa terlebih khusus kepada Bupati yang juga ketua kaum bapa se Sinode Am Sulutengo dan Wakil Bupati yang telah mengirimkan bantuan serta relawan untuk bisa membantu warga Palu khususnya warga Jaton yang ada di Kota Tondano. (rom)