Minahasa Terima Bantuan CRS dari PT Pegadaian

PT Pegadaian Persero Kanwil V Manado, CSR PT Pegadaian , Adam SE Ak MM, TONDANO, (manadotoday.co.id) – Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jefry R Korengkeng SH M.Si atas nama Bupati Minahasa menerima bantuan CSR DKS program elektrifikasi 100 rumah dan pembuatan MCK 55 unit dari PT Pegadaian Persero Kanwil V Manado, pada Rabu (25/4/2018) di ruang sidang kantor Bupati Minahasa.

Acara dihadiri oleh Deputi Opt Kanwil V Manado Zulfan Adam SE Ak MM, Kepala Dinas Sosial Royke Kaloh SH, Pincab Pegadaian Tomohon, Kepala Bagian Infrastruktur Setdakab Minahasa Ricky Laloan SH, dan para peserta penerima bantuan.

Deputi Oprasional Kanwil V Manado Zulfan Adam, SE Ak, MM, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Minahasa yang sudah menunjang kegiatan tersebut.

“Banyak selamat kepada penerima bantuan, dan terima kasih kepada pemerintah daerah karena sudah menunjang kegiatan saat ini,”kata Adam.

Kegiatan ini merupakan implementasi dari Kementrian BUMN, Pegadaian melaksanakan kegiatan ini secara mandiri dan sudah dilaksanakan di empat tempat yaitu Tomohon, Minahasa, Bolaang Mongodow, dan Minahasa Selatan.

“Kegiatan ini sudah menghabiskan dana sebesar 2,7 miliar,” tutur Adam.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan ini, khususnya MCK, masyarakat sadar dan peduli akan lingkungam serta kesehatan,”tambahnya, sembari berharap program ini bisa terus berjalan.

Sementara itu, Sekretaris Daerah dalam sambutannya berterima kasih kepada PT. Pegadaian Kanwil V Manado karena sudah menunjukan kepedulian kepada masyarakat Minahasa, dan berharap PT. Pegadaian semakin maju.

“Program ini untuk membina hubungan baik antara PT. Pegadaian dan Pemerintah dan tentunya untuk membantu masyarakat, karena kegiatan ini sangat membantu dan berguna bagi masyarakat,” kata Korengkeng. (rom)