Pemkot Bitung Siap Sambut Dewan KEK Nasional

Dewan KEK Nasional, KEK , Maximilian Jonas LombanBITUNG, (manadotoday.co.id) – Untuk mempercepat realisasi pembangunan infrastruktur di Kawasan ekonomi Khusus (KEK) Kota Bitun, Walikota Maximilian Jonas Lomban menyatakan pihaknya akan mempersiapkan berbagai hal yang diperlukan sehubungan dengan kelancaran mega proyek tersebut.

Hal ini ditegaskan Lomban, menyusul kabar kunjungan Dewan KEK di Kota Bitung, dalam rangka melihat sejauh mana persiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung dalam menunjang program pembangunan pemerinta pusat, dalam waktu dekat ini.

“Kita siap sambut Dewan KEK Nasional, dan juga akan meyakinkan Dewan KEK, bahwa Pemkot Bitung terus berupaya merealisasikan program pembangunan infrastruktur dari pusat di Indonesia Timur yakni pembangunan KEK khususnya di Kota Bitung,” terang Lomban.

Berbagai hal yang akan dipersiapkan dalam menyambut Dewan KEK Nasional menurut Lomban, yakni melengkapi data serta kebutuhan terkait KEK dan memaparkan persiapan yang telah dilakukan Pemkot guna realisasi program infrastruktur.

“Untuk itu koordinasi dari instansi terkait sangat penting, butuh kerja sama dan sinergitas yang baik dari kita semua sehingga pertemuan ini nantinya berjalan baik dan tepat waktu,” pungkas Lomban.

Diketahui Pemkot Bitung terus mematangkan kunjungan Dewan KEK Nasional, dengan menggelar rapat bersama instansi terkait yang dipimpin lansung Walikota Maximilain Jonas Lomban.(kys)