Olly Diundang KPK Buka Kegiatan Diseminasi Inovasi Pembelajaran Anti Korupsi

Olly Dondokambey
Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey

SULUT, (manadotoday.co.id) – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengundang langsung Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey, untuk membuka sosialisasi pencegahan korupsi khusus lingkup pendidikan.

Sesuai undangan surat yang dikeluarkan KPK Nomor: B/7709/DKM.00.00/10-14/11/2017 yang ditandatangani Deputi Bidang Pencegahan Pahala Nainggolan itu, Olly diundang membuka kegiatan diseminasi inovasi pembelajaran anti korupsi berbasis nilai-nilai agama dan kearifan lokal di wilayah Sulut, Kamis 23 November hingga Sabtu 25 November 2017 di LPMP Sulawesi Utara Jl. Manado-Tomohon, Pineleng II Kabupaten Minahasa.

Kegiatan itu, sesuai rencana akan diikuti 60 peserta, terdiri dari guru kelas, guru mata pelajaran, ketua KKG dan Ketua MGMP pada jenjang PAUD/SD/SMP dan SMA/K.

“Ya, pak Gubernur (Olly) diundang KPK untuk buka acara sosialisasi pencegahan korupsi,” ujar Victor Rarung, staf khusus Gubernur Olly. (ton)