JWS Imbau Kedepankan Kesederhanaan Saat Rayakan Pengucapan Syukur

Pengucapan minahasa, jwsTONDANO, (manadotoday.co.id) – Perayaan Pengucapan Syukur masyarakat Minahasa telah ditetapkan pada Minggu 23 Juli 2107. Perayaan tahunan yang bertujuan untuk mengucap syukur kepada Tuhan atas penyertaan dan segala berkat, Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si (JWS) berharap dalam merayakannya agar mengedepankan pola hidup sederhana.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar dalam perayaan pengucapan syukur nanti kedepankan kesederhanaan,” urai Bupati kepada wartawan, Rabu (05/07/2017).

Lanjut dikatakan Bupati, yang terpenting dalam perayaan pengucapan syukur nanti adalah bagaimana kita mau bersyukur kepada Tuhan atas segala berkat dan penyertaan Tuhan dalam hidup kita. Selain itu jangan lagi kita berpesta pora apalagi mabuk-mabukkan. Pengucapan syukur harus dirayakan sesederhana mungkin agar makna dari perayaan bisa dihayati dan diamalkan.

“Janga hanya karena perayaan pengucapan syukur kita harus berhutang oleh karena tuntutan persiapan yang sangat banyak,” tegas Bupati.

Selain itu Bupati meminta agar tidak menyajikan minuman keras (Miras) bagi tamu yang hendak berkunjung. Kepada Aparat Sipil Negera (ASN) Bupati mewarning supaya tidak menyajikan miras.

“ASN harus menjadi panutan dalam perayaan pengucapan syukur. Jangan sajikan Miras, kalau ditemukan atau laporan maka akan ada sanksi yang diberikan ,” pungkas Bupati. (Rom)