Kota Ratahan Mulai Diwacanakan

Minahasa Tenggara,  Kota Ratahan ,  Arce Manawan
Arce Manawan

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Setelah Kabupaten Minahasa Tenggara sembilan tahun mekar dari Kabupaten Minahasa Selatan, kini muncul wacana pemekaran Kota Ratahan pisah dari Minahasa Tenggara.

Tokoh masyarakat Mitra Arce Manawan yang juga ikut terlibat dalam pemekaran Mitra, mereka serius akan memperjuangkan pemekaran Kota Ratahan.

“Saya optimis jika elemen masyarakat mendukung penuh aspirasi pembentukan Kota Ratahan,” ujar Manawan, Legislator Golkar periode 2009-2104 tersebut.

Dia menambahkan, Ratahan yang memiliki penduduk lebih dari 50 ribu jiwa ini kemungkinan besar direalisasikan oleh pemerintah pusat.

BACA JUGA:

3 Siswa Sulut Peraih Medali di OSN Dapat Hadiah dari OD-SK

Jabat Ketua Mabida Pramuka Sulut, Dondokambey: Pramuka Sulut Harus Maju

Bandrol Rp4,9 M, Tahun Ini Jalan Desa Pisa Diaspal

Pemkot Bitung Akan Usulkan 6 Ranperda ke DPRD Bitung

Berperan Penting Dalam Pembangunan, Pengelolaan ESDM Harus Ada Koordinasi Yang Baik

JWS Janji Enceng Gondok Lenyap dari Danu Tondano Tahun 2017

”Ini merupakan visi-misi Presiden Jokowi untuk memperhatikan kota- kota pinggiran di semua wilayah NKRI menjadi kota otonom yang mampu meningkatkan perekonomian perkotaan,” papar Manawan.

Pihaknya tambah Manawan, sudah menjalankan edaran minta dukungan masyarakat lewat tanda tangan.

“Pokoknya, pihak eksekutif dan legislatif banyak yang bertanda tangan dukungan,” tukas Manawan (ten)