Pertama di Indonesia, Ribuan Peserta Hadiri Dialog Pemilu 2019 Pemkab Mitra

Dialog Pemilu 2019, Dialog Pemilu 2019 Pemkab MitraRATAHAN, (manadotoday­.co.id) – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) hadirkan sekira 3.000 peserta pada Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pemilu 2019 tingkat Kabupaten yang digelar di lapangan Ompi Ratahan, Senin (4/2/2019).

Rakorda tersebut dalam rangka menindaklanjuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) dan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Provinsi Sulawesi Utara, dalam menghadapi Pemilu Serentak tahun 2019.

Kegiatan ini juga merupakan yang pertama dan satunya-satunya di Indonesia yang dilakukan di tingkat Kabupaten, dengan jumlah kehadiran peserta mencapai 3.000 orang, sesuai yang mengisi absen atau daftar hadir.

Rakorda ini menghadirkan narasumber yakni, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mitra Wolter Dotulong, Kapolres Minahasa Selatan AKBP FX Winardy Prabowo, Dandim1302 Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo dan Ketua Bawaslu Kabupaten Mitra Jobi Longkutoy, Kepala Kejaksaan Negeri Minsel dan Mitra I Wayan Eka Miartha, dengan moderator Bupati Mitra James Sumendap SH.

Masing-masing narasumber menyampaikan kesiapan pihaknya, sesuai tugas pokok dan fungsinya, dalam mensukseskan Pemilu 2019.

Adapun ribuan peserta yang hadir terdiri dari jajaran pejabat Pemkab Mitra, hukum tua dan lurah, perangkat desa dan badan permusyawaratan desa, tokoh agama, masyarakat dan peserta undangan lainnya.

Bupati James Sumendap saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, Rakorda Pemilu Serentak 2019 ini merupakan tindaklanjut Rakornas dan Rakorda Sulut baru-baru ini.

“Mitra adalah Kabupaten pertama yang menggelar Rakorda tingkat Kabupaten. Rakorda ini bertujuan untuk mensukseskan Pemilu agar berjalan aman, tertib dan terkendali,” tukas Sumendap.

Dia pun mengapresiasi seluruh stakeholder terkait seperti, Polres Minsel dan Mitra, TNI Kodim 1302 Minahasa, KPU Mitra, Bawaslu Mitra dan Pemkab Mitra, atas sinergitas guna suksesnya Pemilu Serentak 2019 ini.

“Saya ajak kita semua bekerjasama. Pesan saya, tetap kedepakan persatuan dan kesatuan, dan bagi saya jembatan persatuan dan kesatuan adalah Pemilu. Saya minta semua pihak terkait dapat mengkomunikasikan hal ini ke masyarakat. Satu komando sukseskan Pemilu Serentak 2019. Kita punya pilihan masing-masing untuk Indonesia kedepan, namun sebagai penyelenggara mari kita tunjukkan netralitas dalam Pemilu ini,” pungkasnya.(ten)