Bupati James Sumendap Dukung Presiden Jokowi Ibu Kota Negara Pindah di Kalimantan

kalimantanRATAHAN ,(manadotoday­.co.id) – Rencana pemindahan ibu kota Republik Indonesia (RI) yang disampaikan Presiden Jokowi pada sidang tahunan MPR ke Pulau Kalimantan, mendapatkan dukungan dari Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap.

“Saya mendukung rencana yang disampaikan Presiden untuk pemindahan ibukota ke Kalimantan,” kata Bupati JS usai mendegar Pidato Kenegaraan bertempat di ruang paripurna. Kamis (16/82019).

Ia menuturkan, alasan pemindahan tersebut tepat dan menjawab keinginan dari masyarakat yang ada di daerah.

“Karena ini juga sudah sesuai dengan tuntutan kami yang ada di daerah. Sehingga tidak terlalu jauh seperti sekarang,” katanya.

Lebih lanjut kata Bupati, dengan adanya pemindahan ibukota tersebut akan lebih mengefisienkan bagi pemerintah daerah.

“Ini akan lebih efisien baik itu secara anggaran, atau efisiensi waktu bagi kami di daerah jika ada keperluan ke ibukota,” ujarnya.

Presiden pada sidang bersama dengan DPR-RI dan DPD menyampaikan permohonan izinnya untuk memindahkan ibukota ke Pulau Kalimantan.

“Pada kesempatan ini, saya meminta izin dan dukungan dari Bapak Ibu Anggota Dewan yang terhormat, para sesepuh dan tokoh bangsa terutama dari seluruh rakyat Indonesia, dengan ini saya mohon izin untuk memindahkan ibu kota negara kita ke Pulau Kalimantan,” kata Jokowi.(ten)