Tahap II Selesai Disalurkan, Tuminting Jadi Kecamatan Terbanyak yang Menerima Bantuan

Wali Kota GSVL saat menyarahkan bantuan di Kecamatan Bunaken Kepulauan
Wali Kota GSVL saat menyarahkan bantuan di Kecamatan Bunaken Kepulauan

MANADO, (manadotoday.co.id) – Pemkot Manado selesai menyalurkan bantuan tahap II untuk masyarakat terdampak Covid-19 pada Kamis (6/8/2020).

Dimulai di Kecamatan Bunaken Kepulauan pada Jumat (10/7), Pemkot Manado lewat Dinas Sosial membutuhkan waktu 30 hari untuk menyalurkan bantuan ke ke 87 kelurahan yang tersebar di 11 kecamatan. Penyaluran dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Data dari Dinas Sosial, dalam data awal penyaluran bantuan tahap II ini, Tuminting menjadi kecamatan dengan penerima bantuan paling banyak, 9.927 KK (bertambah 879 KK dari tahap I), dengan terbanyak di Kelurahan Mahawu sebanyak 1.741 KK.

Kecamatan Singkil berada di urutan kedua. Dari data awal, total ada 9.896 KK yang menerima bantuan tahap II di sana. Dari 9 kelurahan di Kecamatan Singkil, jumlah penerima bantuan tahap II di Singkil Dua paling banyak, ada 1.922 KK.

Menariknya, Kelurahan Banjer, Kecamatan Tikala menempati posisi teratas jumlah penerima bantuan terbanyak dari 87 kelurahan yang ada di Kota Manado, 2.067 KK.

Saat menyalurkan bantuan di kelurahan terakhir, Wonasa, Kecamatan Singkil, Sekda Micler Lakat mengatakan, wali kota sangat berharap bantuan yang disalurkan ini bisa meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Wali kota berharap bantuan ini dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, dan semoga bermanfaat bagi seluruh warga yang menerima bantuan ini,”kata sekda.(ryan)