Raih Predikat Terbaik MCP di Sulut, Ketua DPRD Mitra Apresiasi Pemkab Mitra

received_264659194714496RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) terus dibanjiri apresiasi atas capaian Monitoring Center of Prevention (MCP) dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan mendapat nilai tertinggi dari seluruh kabupaten dan kota di Sulawesi Utara (Sulut).

Kali ini apresiasi datang dari Ketua DPRD Kabupaten Mitra Marty Oleh, menurutnya,
capaian MCP 91 persen pencegahan korupsi merupakan hal yang luar biasa, pasalnya, Mitra bole dikata masi seumur jagung namun sudah banyak prestasi yang diraih.

“Ini patut diberikan apresiasi karena Bupati James Sumendap telah membuktikan Minahasa Tenggara boleh menjadi pilot projek pemberantasan korupsi di 15 kabupaten/kota di Sulut,” ujar Marty.

Marty mengatakan, capaian ini bisa diraih bukan dalam waktu yang singkat, tapi berproses dalam beberapa tahun terakhir lewat program yang diterapkan mulai bergerak di era digitalisasi

“Seperti pembayaran semua transaksi secra non tunai dan program unggul lainnya. Dengan prestasi ini, DPRD berharap pemkab tetap pertahankan prestasi yang ada sambil terus berbenah untuk yang masih kurang agar hasil lebih baik lagi,” pungkas Ketua Dewan Mitra.

Ia menambahkan, DPRD Mitra siap mendukung semua program dari Pemkab Mitra.

“Sebagai unsur penyelenggara pemerintahan, tentunya DPRD Mitra siap mendukung upaya-upaya dan program dari Bupati James Sumendap SH demi kemajuan dan kepentingan masyarakat Mitra,” tutup Srikandi PDIP Mitra. (ten)