Sambangi Kantor Sinode GMIM, Sandiaga: Umat Kristen Bagian Dalam Perjalanan Sejarah Indonesia

(foto: Ist)
(foto: Ist)

MANADO, (manadotoday.co.id) – Setelah menyapa masyarakat Manado di Lapangan Ketang, Ternate Baru, Kecamatan Singkil, Sandiaga Uno, melanjutkan agenda kunjungannya ke Bumi Nyiur Melambai dengan menyambangi Kantor Sinode Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) di Tomohon, Senin (5/11/2018).

Pada kesempatan itu, Calon Wakil Presiden RI disambut Sekretaris Sinode GMIM Pendeta Evert Andri Alfonsus Tangel STh MPdK, bersama jajarannya, di Ruang Rapat Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM.

Dalam tatap muka tersebut, Sandiaga mengatakan alasannya mengunjungi Kantor Sinode GMIM untuk memberikan respon positif pada umat kristen khususnya warga GMIM yang telah telah menjadi bagian dalam perjalanan sejarah Bangsa Indonesia.

“Apalagi GMIM banyak membrikan seumbangasih positif bagi perkembangan bangsa Indonesia. Ditambah, semasa sekolah dulu, saya mengecap pendidikan di Persekolahan PSKD Jakarta, sehingga banyak hal berkaitan dengan ajaran ke-Kristen-an yang beralaskan kasih ikut mengakar dalam kehidupan ini,” jelas Sandiaga.

Terkait Pilpres 2020, dia bersama Prabowo Subianto mengajak segenap komponen bangsa dalam menghadapi agenda akbar tersebut dengan penuh rasa persatuan dan kedamaian.

“Khusus Calon Presiden Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno (PAS), kami menitikberatkan pada pembangunan ekonomi masyarakat, diantaranya peningkatan lapangan kerja, maupun kebijakan pemerintah yang berpihak pada usaha kecil menengah masyarakat,” tuturnya.

Selain itu, Sandiaga dalam komitmennya bersama Prabowo dalam membangun Indonesia juga diilhami oleh pola pikir dari seorang tokoh nasional asal Minahasa yakni AA Maramis yang juga sahabat dari Ayah Prabowo Subianto yakni Soemitro Joyohadikusumo.

“Menjadi harapan kami PAS dalam Pilpres 2019 terbangunnya nilai kebersamaan dan tanggung jawab semua anak bangsa menjadikan Indinesia Maju dengan mengilhami filosofi masyarakat Sulawesi Utara yakni ‘Torang Samua Basudara’, sehingga tercipta kebangkitan ekonomi,” urai pria yang memiliki ayah asal Gorontalo dan Ibu dari Jawa serta lahir di Sumatera ini.

Sementara itu, Sekretaris Sinode GMIM Pendeta Evert Tangel STh MPdk, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Sandiaga Uno ke Kantor Sinode GMIM.

“Bagi kami, kunjungan ini adalah sebuah kehormatan bagi warga GMIM,” pungkas Tangel.(**/ryan)