Pengurus Bankom Garda Sakti Periode 2018-2021 Resmi Dilantik

Bankom Garda Sakti , Deasy Roring, Bankom Garda Sakti manadoMANADO, (manadotoday.co.id) – Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut, diwakili Asisten I Micler Lakat, resmi melantik Pengurus Bantuan Komunikasi (Bankom) Garda Sakti Periode 2018-2021, bertempat di ruang serbaguna Kantor Wali Kota Manado, Senin (22/10/2018).

Ketua Umum Bankom Garda Sakti Deasy Roring, saat membawakan sambutan mengatakan Bankom Garda Sakti dibentuk dengan maksud dan tujuan yang baik demi kemajuan dan keamanan Kota Manado yang tercinta.

“Melalui Bankom Garda Sakti, kami berharap kiranya aspirasi-aspirasi yang membangun kiranya dapat ditampung kemudian disalurkan dengan cara-cara yang baik demi kesejahteraan masyarakat Kota Manado,”tutur Roring.

Keberadaan Bankom Garda Sakti lanjut Roring, diharapkan dapat memberikan efek positif untuk kamtibmas dan pembangunan Kota Manado.

“Bankom Garda Sakti memiliki tujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat, serta memberikan rasa aman, memberikan pelayanan, menjaga nilai agama serta memelihara norma, nilai moral, etika dan budaya di Kota Manado,”tandas Ketua Umum Bankom Garda Sakti Deasy Roring.

Sementara itu, Wali Kota GS Vicky Lumentut dalam sambutannya yang dibacakan Asisten I Micler Lakat mengatakan kehadiran Bankom Garda Sakti diharapkan mampu mempertahankan eksistensinya dalam membantu pemerintah dan masyarakat.

“Bankom Garda Sakti Manado boleh kembali eksis dan melakukan revitalisasi organisasi dengan terbentuknya kepengurusan yang baru ini. Kita semua optimis, kepengurusan yang baru ini, akan mampu mendorong eksistensi Bankom Garda Sakti dalam kancah pembangunan, terutama dalam membantu masyarakat dan pemerintah terkait dengan penanganan informasi dan komunikasi,” tutur Lakat.

Kedepan, Bankom Garda Sakti dapat memaksimalkan perannya bersama pemerintah maupun TNI dan POLRI untuk bekerjasama bahu membahu melayani masyarakat.

“Seperti dalam penangulangan Bencana Alam, pencegahan peredaran Narkotika, keamanan dan ketertiban maupun hal-hal lainnya. Untuk itu, setiap unsur masyarakat harus berpartisipasi aktif dalam mendukung ketersediaan informasi dan komunikasi yang bermaanfaat bagi publik, dan kontribusi Bankom Garda Sakti sangat kita nantikan untuk mengisi peran ini,” tandas Micler Lakat membacakan sambutan wali kota.

Adapun struktur pengurus baru yang dilantik antara lain Ketua Umum Deasy Roring, Wakil Ketua Umum Andri Lawidu, Sekretaris Umum Erik Mende, Bendahara Umum Joy Oroh, beberapa Wakil Ketua, Wakil Sekretaris, Wakil Bendahara, hingga Bidang-bidang.

Diketahui kegiatan pelantikan juga dirangkaikan dengan penandatanganan MoU antar Bankom Garda Sakti dengan KPU, Bawaslu, Pemkot Manado serta TNI dan Polri.(ryan)