Sosialisasi Pemilu 2019, Panwaskab Mitra Harap Masyarakat Bantu Mengawasi Pemilu

Panwaskab Mitra, Drs Jerum J Longkutoy, Pemilu 2019,RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Bertempat di Grand Garden Ratahan, Selasa (28/11/2017), Panitia Pengawas Pemilihan (Panwas) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), menggelar sosialisasi Pengawasan Pemilu partisipatif pada Pemilihan Umum DPR, DPD, DPRD serta Presiden dan Wakil Presiden tahun 2019.

Ketua Panwaskab Mitra Drs Jerum J Longkutoy, yang membuka kegiatan juga salah satu pemberi materi, mengatakan tujuan sosialisasi ini untuk mengajak pemilih pemula, toko agama LSM dan insan pers agar membantu Panwas Kabupaten menjaga pengawasan Pemilu 2019.

“Saya harap ada peran dari masyarakat bersama-sama menyukseskan pemilu, karena peran masyarakat sangat penting menyukseskan pemilu serentak 2019 mendatang,”harap Longkotoy.

Pencegahan segala bentuk pelanggaran Pemilu kata Longkotoy, penting disosialisasikan kepada masyarakat terutama kepada pemilih pemula di Mitra.

Panwaskab Mitra, Drs Jerum J Longkutoy, Pemilu 2019,“Partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu untuk menegakan intergritas, kredibilitas, tanparansi penyelengaraan dan angkutabilitas,”katanya.

Sementara itu, Panwaskab Mitra Divisi Pencegahan Dolly Van Gobel, menjelaskan di Indonesia tingkat kerawanan tinggi dalam hal money politik salah satunya Kabupaten Mitra, sehingga Pemilu 2019 nanti perlu ada pencegahan.

“Jadi diharapakan ada keterlibatan masyarakat pada pengawasan Pemilu nanti, jika didapati pelanggara, segera dilaporkan ke Panwas nantinya untuk nama pelapor tetap akan dirahasiakan,”tandasnya

Turut hadir pada sosialisasi tersebut, pemilih pemula, LSM, insan Pers, ASN dan organisasi kepemudaan.(ten)