DWP Sulut Gelar Berbagai Kegiatan Meriahkan HUT ke-53 Provinsi Sulut

DWP Provinsi Sulut.
Foto bersama Sekdaprov Sulut Edwin Silangen, dengan pengurus dan anggota DWP Provinsi Sulut.

SULUT, (manadotoday.co.id) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang merupakan wadah para isteri pejabat struktural di Lingkup Pemprov Sulut, menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke-53 Provinsi Sulut.

Pembukaan rangkaian kegiatan dilakukan Sekdaprov Sulut Edwin Silangen, di Aula Mapalus kantor gubernur Sulut, Jumat (15/9/2017), dan turut dihadiri Ketua TP-PKK Sulut Ir. Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan, dan Ketua DWP Ivonne Silangen-Lombok, juga jajaran pengurus dan Anggota DWP Sulut.

Silangen yang juga sebagai penasehat DWP Sulut, mengatakan organisasi DWP Provinsi Sulut merupakan wadah dengan kredibilitas karya dan kerja yang telah banyak memberikan sumbangsih kongkrit pada pembangunan daerah.

“Diharapkan, wadah organisasi ini kedepan akan semakin dinanti dan dibutuhkan eksistensinya lewat inovasi, terobosan, kreasi yang konstruktif dalam menjalani era globalisasi dan modernisasi, sehingga aspek produktivitas, pelayanan dan kualitas menjadi keharusan,” ujar Silangen.

Pengurus dan anggota DWP tambah Silangen, diharapkan tetap menjaga kebersamaan, kekompakkan, kerjasama yang bersinergi antar sesama anggotannya.

Usai pembukaan rangkaian kegiatan yang turut dihadiri para pejabat struktural Pemprov Sulut, dimeriahkan atraksi tarian Poco-Poco oleh pengurus dan anggota DWP Sulut. (ton)