Wali Kota Tomohon Isi Jabatan Lowong dan Tour of Duty

Pelantikan pejabat di lingkup Pemerintah Kota Tomohon untuk mengisi jabatan lowo ng dan tour of duty
Pelantikan pejabat di lingkup Pemerintah Kota Tomohon untuk mengisi jabatan lowo ng dan tour of duty

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Pensiunnya sejumlah pejabat, membuat Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak CA Senin (6/1/20120) melakukan pelantikan di Anugerah Hall Kelurahan Paslaten Satu Tomohon Timur untuk mengisi jabatan yang lowong, baik eselon II, III maupun IV.

Di jabatan eselon II, ada 17 pejabat yang dilantik, terdiri dari para asisten, kepala dinas, kepala badan dan staf ahli. Dalam sambutannya, Wali Kota Tomohon mengatakan, untuk mengisi jabatan yang lowong tentunya harus dilakukan pelantikan. Di samping itu, dilakukan tour of duty bagi para pejabat yang berada di jabatan eselon II.

‘’Ada juga sejumlah pejabat eselon III yang dipromosikan ke eselon II. Dan, tidak ada pejabat eselon II yang dinonjobkan,’’ kata wali kota.

Sementara di jabatan eselon III A setingkat kepala bagian, ada satu jabatan yang merupakan nomenklatur baru, yakni Bagian Humas dan Protokol, berubah menjadi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan.

Di jabatan kepala bagian, karena ada yang promosi ke eselon II, jabatan yang lowong diisi oleh pejabat yang berada di eselon III A lainnya seperti dari sekretaris dinas maupun camat.

Camat dan lurah yang dilantik
Camat dan lurah yang dilantik

Untuk posisi camat, ada 3 yang berubah, yakni Kecamatan Tomohon Selatan yang ditinggalkan Ronald Kalesaran yang menjadi Kepala Dinas Perhubungan, diisi oleh Stenly Mokorimban SH yang sebelumnya menjabat Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD.

Camat Tomohon Timur yang ditinggalkan Josias Makalew SPt yang dipromosi menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia diisi Klaudius Kalesaran SH. Camat Tomohon Barat yang sebelumnya dijabat Drs Laurensius Kawuwung yang dilantik menjadi Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kota Tomohon diisi John Gigir SPd MPd yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang Perbendaharaan di Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Tomohon.

Untuk sekretaris dinas juga terjadi tour on duty, begitu juga dengan jabatan eselon III B di tingkat kepala bidang, eselon IV untuk kepala sub bagian dan kepala seksi serta lurah dan jabatan di kelurahan.

‘’Setelah pelantikan ini, supaya secepat mungkin dilakukan serah terima jabatan untuk tertib administrasi dan terus kompak dalam melaksanakan tugas membangun Kota Tomohon,’’ tukas wali kota.

Pelantikan dihadiri para panitia seleksi serta jajaran Pememrintah Kota Tomohon dipimpin Sekretaris Daerah Ir Harold V Lolowang MSc MTh. (ark)