Target 32 Medali Emas, MJLW Lepas Kontingen Porprov Kota Tomohon

Ketua KONI Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur  MAP menyerahkan SK Kontingen
Ketua KONI Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur MAP menyerahkan SK Kontingen

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Kontingen Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kota Tomohon Jumat (29/11/2019) dilepas Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Tomohon Ir Miky Junita Linda Wenur MAP (MJLW) di Rumah Dinas Wali Kota Tomohon.

Kontingen berkekuatan 363 orang terdiri dari 13 unsur pimpinan, 6 pendampingan, 39 manajer dan asisten manajer, 69 official dan pelatih serta 263 atlet ditargetkan meraih 32 medali emas dan berada di peringkat ketiga di Porprov X tahun 2019 di Kota Bitung yang akan berlangsung 2-9 November 2019.

MJLW saat melepas kontingen Porprov Kota Tomohon
MJLW saat melepas kontingen Porprov Kota Tomohon

Sebagai ketua umum kontingen, Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Ketua Harian Ir Miky Junita Linda Wenur MAP, sekretaris Drs Ventje Karudeng yang juga Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga dan Bendahara Jack Malonda SPt ditambah para wakil ketua, wakil sekretaris dan bagian umum.

‘’Di Porprov IX lalu di Minahasa, kita menempati urutan keempat. Nah, kali ini kami target masuk tiga besar. Kalau di Minahasa kita ikut 18 cabang olahraga, di Bitung ini menjadi 23 cabang olahraga. Sebenarnya ada 24 cabang olahraga yang didaftarkan namun satu akhirnya gugur,’’ ujar MJLW.

Sementara Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman Se Ak CA yang diwakili Asisten Umum Dra Lilly E Solang MM memberikan support kepada kontingen dan para atlet agar bisa memberikan prestasi yang membanggakan bagi Kota Tomohon. (ark)