Seleksi O2SN Tingkat SMP Tomohon Dimulai

Walikota Tomohon buka O2SN tingkat SMP

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Bertempat di SMA Lokon St Nikolaus, Kamis (23/4/2015), Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak membuka Seleksi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMP .

Dalam sambutannya walikota Jimmy Eman mengatakan bahwa pemerintah sebagai pengelolah dan penyelenggara pendidikan telah berupaya keras dalam melaksanakan program-program peningkatan mutu pendidikan ditunjang dengan kondisi kesehatan dan daya kreaativitas siswa yang baik.

Oleh karena itu peningkatan kesehatan dapat di tunjang melalui beberapa kegiatan antara lain, melalui bidang olahraga seperti pelaksanaan kegiatan.

‘’ O2SN adalah kelanjutan dari kegiatan pertandingan yang sudah dikenal dan merupakan salah satu kegiatan yang sering dilaksanakan oleh sekolah.

O2SN SMP adalah kegiatan yang bersifat kompetensi di bidang olahraga antara siswa SMP dalam lingkup wilayah atau tingkat lomba tertentu,’’ kata walikota.

Sementara Kadis Pendidikan Daerah (Dikda) Kota Tomohon Drs Gerardus Mogi  mengatakan, melalui kegiatan ini nantinya akan terpilih siswa-siswa terbaik dalam bidang olahraga.

‘’Ini juga merupakan sarana untuk menjaring atlit-atlit muda potensial yang nantinya akan berprestasi dan membawa nama harum Kota Tomohon ke kancah nasional maupun internasional,’’ kata Mogi. (ark)