SBAN Liow: TIFF Berikan Nilai Tambah

Senator SBAN Liow saat memberikan materi
Senator SBAN Liow saat memberikan materi

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) Ir Stefanus BAN Liow mengungkapkan, Tomohon International Flower Festival (TIFF) memberikan nilai tambah bagi Kota Tomohon maupun Provinsi Sulawesi Utara. Selain itu, melalui TIFF, Tomohon mak9in dikenal luas di kancah internasional. Itu dibuktikan dengan hadirnya Raja dan Ratu Georgia.

Hal itu disampaikan SBAN Liow Senin (6/8/2018) dan Selasa (7/8/2018) sata berdialog dengan Tokoh Masyarakat, Camat, Lurah dan Perangkat Kelurahan serta Linmas se-Kota Tomohon.

Senator yang memiliki nama lengkap Ir Stefanus Berty Arnicotje Nicolas Liow mengatakan, selain dikenal dunia, TIFF dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan membuka peluang luas di waktu mendatang pemerintah dan swasta dalam pembangunan prasarana dan sarana pariwisata.

‘’Untuk itu, saya mengajak seluruh masyarakat Kota Tomohon untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, kerukunan dan melayani tamu dengan ramah dan sukacita iman,’’ katanya.

Pemateri dan peserta yang hadir pada kegiatan yang dilaksanakan Pemkot Tomohon
Pemateri dan peserta yang hadir pada kegiatan yang dilaksanakan Pemkot Tomohon

SBAN Liow merasa bangga dan salut kepada perangkat kelurahan dan Linmas yang telah membuktikan pengabdian dan pelayanan bagi Kota Tomohon.

SBAN Liow juga  mengapresiasi Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan bersama Ketua DPRD Ir Miky JL Wenur, serta unsur Forkopimda yang terus membangun kemitraan untuk kesuksesan TIFF.

Bahkan apresiasi di tengah kesibukan sebagai Isteri Irwasum Mabes Polri Coreta Kapojos SE memberi diri sebagai Ketua panitia pelaksana TIFF. (ark)