
TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tomohon akan merektur Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang nantinya bertugas dalam Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur serta pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tomohon 23 September 2020 mendatang.
Ketua KPU Tomohon Drs Harryanto Lasut MM Divisi Sosialisasi dan SDM Stenly J Kowaas SP mengungkapkan, tahap rekrutmen akan dimulai Jumat (15/2/2020).
‘’Yang berminat untuk menjadi penyelenggara di pesta demokrasi sebagai PPS dipersilakan. Namun tentunya ada syarat-syarat yanjg harus dipenuhi calon,’’ ujar Kowaas
Untuk info selanjutnya tambah Kowaas, silakan membuka http://www.kpu-tomohon.com. (ark)