Kampanye Perdana, Jonru-Vop Tawarkan Program Pendidikan Berdaya Saing Tinggi

Kampanye perdana Jonru-Vop di Kakaskasen
Kampanye perdana Jonru-Vop di Kakaskasen

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Kampanye perdana pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon Drs Johny Runtuwene DEA dan Dra Vonny J Paat (Jonru-Vop) yang diusung PDIP dilaksanakan di Kelurahan Kakaskasen III Kamis (3/9/2015).

Kampanye yang dibanjir pendukung ini menampilkan sejumlah orator. Dalam orasi politiknya, Jonru mengedepankan program pendidikan yang berdaya saing tinggi.

Menurutnya, dengan kualitas pendidikan yang memiliki daya saing tinggi, tentunya kemajuan akan dengan mudah dicapai, sebab pembangunan suatu daerah sangat membutuhkan kualitas pendidikan yang memadai.

‘’Jika pendidikan telah maju, dengan sendirinya kesejahteraan masyarakat akan mendekat. Itulah yang menjadi program kami jika dipercayakan memimpin Kota Tomohon nanti,’’ kata Jonru.

Prioritas lainnya adalah Budaya Mapalus. ‘’Sejak dulu, pendahulu kita telah menanamkan apa yang dinamakan Mapalus atau budaya saling menolong, saling menopang antar sesame. Itu harus kita lestarikan,’’ tegasnya.

Selain pengurus dan petinggi PDIP, kampanye perdana Jonru-Vop juga dihadiri sejumlah pengurus Partai Golkar Tomohon Versi Munas Ancol yang menyatakan diri mendukung Jonru-Vop seperti Sekretaris Welly Wenur dan Wakil Ketua Jefifany mawey SE MSi dan tokoh masyarakat Wenipo Senduk. (ark)