Belajar Smart City, Komisi I DPRD Ternate Kunjungi Tomohon

Rombongan Komisi I DPRD Ternate saat berada di Comand Cente Smart Cityr
Rombongan Komisi I DPRD Ternate saat berada di Comand Cente Smart Cityr

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Ingin tahu lebih banyak tentang Snmart City, Komisi I DPRD Ternate Rabu (7/2/2018) berkunjung ke Pemkot Tomohon. Rombongan yang dipimpin Mubin Wahid diterima Sekretaris Kota Ir Harold V Lolowang MSc MTh di Ruang Rapat Maengket Kantor Pelayanan Publik Kota Tomohon.

‘’Kami memilih Kota Tomohon untuk dikunjungi karena merupakan 25 daerah percontohan untuk Smart City pada tahun 2017. Selain itu, kami ingin tahu langkah-langkah yang diambil oleh Pemkot Tomohon saat peralihan desa menjadi kelurahan. Ini dikarenakan kondisi geografis dan demografi antara Ternate dengan Tomohon memiliki kemiripan,’’ jelas Wahid.

Sekretaris Kota Tomohon dan pimpinan rombongan Komisi I DPRD Ternate tukar cenderamata
Sekretaris Kota Tomohon dan pimpinan rombongan Komisi I DPRD Ternate tukar cenderamata

Sekretaris Kota Tomohon Ir Harold V Lolowang MSc MTh atas nama wali kota memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada rombongan Komisi I DPRD Ternate yang telah memilih Kota Tomohon untuk berkunjung mempelajari Smart City dan peraloihan desa ke kelurahan.

‘’Kiranya hasil studi yang didapatkan boleh diterapkan nanti guna kemajuan tata kelola pemerintahan yang baik. Nantinya juga hal menarik dari Kota Ternate akan pula ditiru oleh Kota Tomohon.
Turut hadir  Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Ronni Lumowa SSos MSi serta perwakilan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo). (ark)