Bupati Sangihe Jabes Gaghana Rombak Kabinet

Jabes Ezar GaghanaSANGIHE, (Manadotoday.co.id) – Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes Ezar Gaghana, melakukan perombakan Kabinet dan pengisian jabatan lowong di lingkup Pemkab Sangihe.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan terhadap 6 Pejabat Tinggi Pratama, 2 pejabat administarator inspektorat daerah, 2 Camat, 4 Lurah serta 39 pejabat administrator dan pengawas di lingkungan dinas badan serta 1 orang pejabat fungsional satuan pendidikan non formal itu, digelar di Ruang Serbaguna Papanuhung Tampungang Lawo Santiago, Jumat (4/2).

Dalam sambutannya, Gaghana mengingatkan kepada para pejabat agar lebih maksimal menjalankan tugasnya terlebih dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, serta menjalaninya dengan penuh tanggung jawab. “Bagi pejabat yang baru dilantik dan diambil sumpah jabatan, saya ingatkan dalam menjalankan tugas sebagai pimpinan OPD, harus lebih optimal serta mampu memanage instansi yang dipimpinnya secara bijak terutama dalam menjaga hubungan baik dengan stafnya. Dan yang paling penting adalah memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Gaghana.

Dia berharap, sinergitas antar sesama pimpinan OPD serta sesama pejabat lainya lebih dipererat, sehingga suasana kerja di lingkup pemerintah daerah akan tetap terjaga dengan baik. Kesempatan itu juga, Bupati Gaghana, menyampaikan ucapan selamat bagi para pejabat yang baru saja dilantik.

Sementara itu, para pejabat tinggi Pratama yang dilantik , masing-masing:
dr Handry Pasandaran yang sebelumnya menjabat Direktur RSUD Liunkendage, dilantik, Kepala Dinas Kesehatan. Engelin Sasiang sebelumnya menjabat Kabag Ekonomi, dilantik menjadiKepala Dinas PUPR. Ferdinand Manumpil, Kepala Badan Pengelola Perbatasan. Threenov T Pontoh yang sebelumnya sebagai Kabag Protokol Pimpinan dan Humas, dilantik, Kepala Satpol PP dan Damkar. Abdul R Mahdang yang sebelumnya sebagai Kabag Hukum dilantik menjadi Kepala Dinas Perindag. Victor Nusalawo, sebelumnya Kabag Perbendaharaan dilantik menjadi Kepala Bapelitbangda.

Sedangkan para camat dan lurah yang dilantik, masing-masing, Albert Takasaping, Camat Tamako. Hubert Manulong Camat Manganitu Selatan. Markarius Janis Lurah Soataloara I, Muhammad Janis Lurah Tidore. Alexander Landeng, Lurah Angges dan Ahasy Weros Andaria Lurah Kolongan Beha. (onal)