Roring Kembali Serahkan 809 SK Tenaga Guru Tidak Tetap, Tata Usaha Sekolah dan UPT

Tenaga Guru Tidak Tetap, Royke O RoringTONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Ir Royke O Roring M.Si menyerahkan Surat Keputusan (SK) Bupati kepada Tenaga Guru Tidak Tetap, Tata Usaha Sekolah, dan UPT tahun 2019 di Kecamatan Tondano Raya, Eris, Remboken, Kombi, Lembean Timur, dan Kakas Raya, dirangkaikan dengan Pelepasan Kontingen Peserta Olimpiade Sains Nasional untuk mengikuti OSN Tingkat Provinsi Sulut, Kamis, 28 maret 2019 Di Wale Ne Tou Tondano.

Kegiatan dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Robby Koreng. SH. M.Si, Asisten Pemerintahan dan Kesra DR.Denny Mangala, M.Si. Kepala Dinas pendidikan Minahasa DR. Arody A. Tangkere, MAP, para camat dan kepala-kepala UPT.

Dalam sambutannya, Bupati Minahasa menyampaikan selamat kepada 271 THL wilayah Tondano Raya dan 538 THL dari Kecamatan Kombi, Lembean Timur, Eris, Remboken, Kakas Barat dan Kakas.

Juga mengucapkan selamat kepada siswa yang mengikuti seleksi Olimpiade Sains Nasional Tingkat provinsi, yaitu;

– Mata Plajaran Matematika :
1. Raul Kaparang ( SMP N 3 Tondano )
2. Hiskia G.Arina ( SMP N 4 Langoan )
3. Stela Fransiska (SMP N 1 Tombariri )

– IPA
1. Dortea Loemeif (SMP N 1 Pineleng)
2. Mathew Koyo (SMP N 2 Sonder )
3. Alea Wanta ( SMP N 2 Tondano)

– IPS
1. Steve Kelung ( SMP Betzata Leilem)
2. Paiseticia Rembet ( SMP N 1 Tondano)
3. Nadea Pangkerego ( SMP N 8 Langowan ).

Lanjutnya, di APBD tahun 2019 ini gaji guru honorer telah dinaikan 300 persen menjadi 3 juta rupiah ditambah 15 persen dari dana Bos. Maju mundurnya pendidikan sangat tergantung pada guru baik ASN maupun Honorer.

“Selaku Bupati, saya minta bapak dan ibu mendidik anak- anak dengan baik sebagai generasi penerus di tanah Minahasa. Pemerintah kabupaten Minahasa memberikan juga beasiswa kepada guru berprestasi untuk melanjutkan pendidikan di jenjang S1,S2 dan S3, bertujuan untuk memotivasi para guru demi meningkatkan kualitas pendidikan,” pinta Bupati.

“Mari bersama-sama kita bekerja tulus dengan penuh tanggung jawab agar kedepan nanti kalian jugalah yang akan membantu mewujudkan visi ROR-RD dan sekaligus mengajak kita semua untuk menyatukan visi untuk mencapai tujuan yaitu terwujudnya Minahasa maju dalam ekonomi dan budaya berdaulat adil dan sejahtera, ” harap Bupati.(rom)