JWS: Hasil Bumi di Minahasa Harus Dimanfaatkan dengan Baik

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs. Jantje Wowiling Sajow (JWS), menyatakan hasil Bumi yang cukup melimpah di Minahasa, tentu harus dimanfaatkan dengan baik pula termasuk mendatangkan investor yang tertarik untuk mengelolah sumber daya alam tersebut.

“Kita harus memanfaatkan potensi ini demi kelangsungan hidup umat manusia,” terang JWS.

Disisi lain kata dia, berbagai potensi hasil bumi ini, juga diharapkan dapat meningkatkan derajat hidup masyarakat Minahasa. Artinya, ketika investor datang juga mendorong para tenaga kerja daerah untuk turut andil dalam mengelolah sumber ini.

“Kami senantiasa mengharpakan agar investro bisa memanfaatkan tenaga kerja daerah, sebab itu yang selalu kami harapkan,” terang JWS. (rom)