Porprov XI, Catur dan Atletik Minahasa Tenggara Sabet Dua Medali Emas

Porprov XI, Catur dan Atletik Minahasa Tenggara Sabet Dua Medali Emas

BOLMONG, (manadotoday.co.id) – Cabang Olaraga (Cabor) Catur dan Atletik akhirnya menyumbang medali emas bagi Minahasa Tenggara (Mitra( di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI Sulawesi Utara (Sulut) di Bolmong.

Ketua KONI Kabupaten Mitra Roi Wondal bersyukur kepada Tuhan akhirnya kontingen Mitra di Porprov XI Sulut mendapatkan dua medali emas dari Cabor Catur dan Lompat Jauh.

“Mudah-mudahan di hari-hari berikutnya emas cabor Kabupaten Mitra akan peroleh Medali emas kembali,” harap Wondal.

Wondal berharap, kontingen Porprov Kabupaten Mitra terus menambah pundi-pundi emas dari Cabor yang lainnya.

“Perolehan medali emas sendiri dari Cabang Olahraga Catur diraih atas nama Steven Rori dan Lompat Jauh ,” ucapnya.

Dikesempatan yang sama, Sekertaris KONI Lisa Pelleng menuturkan, untuk klasmen sementara per tanggal 17 November 2022. Kabupaten Mitra memperoleh, 2 emas, 3 perak, dan 5 perunggu.

“Adapun perolehan medali di setiap Cabor yaitu, Cabor Catur 1 Emas, 1 Perunggu, Cabor Billiard 1 perunggu, Cabor Atletik 1 Emas, 2 perak, dan 2 perunggu, Cabor Taekwondo 1 perak, Cabor Panjat tebing 1 Perunggu, dan terakhir Cabor Karate 1 Perunggu,” tutur Pelleng.

Dirinyapun sangat optimis, Kontingen Porprov Kabupaten Mitra akan menambah pundi medali emas. Sekarang ini, Kabupaten Mitra sudah masuk urutan 10 besar di klasmen sementara.

“Saat ini Cabor Muathai dan Taekwondo akan masuk final, kiranya Kabupaten Mitra bisa menambah pundi medali emas di kedua Cabor yang ada. Serta masih ada juga Cabor yang pada besok hari akan turun bermain yaitu, Cabor Silat. Saya yakin akan menambah lebih banyak medali emas,” ucap Pelleng.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Mitra Sartje Taogan meminta dukungan semua lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Mitra untuk tetap terus mendukung para atlet-atlet yang saat ini sementara berjuang.

“Kami memohon doa dan dukungan kepada seluruh warga masyarakat, terus bawah didalam doa. Kiranya para atlet-atlet yang sementara berjuang untuk mengharumkan Kabupaten Mitra memperoleh medali sebanyak mungkin,” ungkap Taogan.(ten)