Trio Eksekutif Pemkab Minsel Hadiri Penutupan Sulut Expo 2019

Bupati CEP dan Sekda Minsel Denny Kaawoan (duduk kiri depan) serta sejumlah pejabat Pemkab Minsel disela-sela penutupan Sulut Expo 2019. (ist)
Bupati CEP dan Sekda Minsel Denny Kaawoan (duduk kiri depan) serta sejumlah pejabat Pemkab Minsel disela-sela penutupan Sulut Expo 2019. (ist)

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP) dan Wakil Bupati Frangky Donny Wongkar (FDW) didampingi Sekertaris Daerah Denny Kaawoan, menghadiri acara penutupan Sulut EXPO 2019 Pacific Gateway Of Indonesia, yang dilaksanakan di gedung Smesco Jakarta, Jln Gatot Subroto, Minggu (29/9/2019).

Pameran yang dilaksanakan dalam rangka HUT Provinsi Sulut ke-55 itu, ditutup Gubernur Sulut,Olly Dondokambey SE didampingi Wakil Gubernur Steven Kandow dan dihadiri Bupati/Walikota se-Sulawesi Utara.

Bupati usai menghadiri acara penutupan berharap, gelaran Sulut Expo 2019 akan memberikan dampak positif bagi kemajuan pembangunan di Sulawesi Utara lebih khusus di Kabupaten Minsel.

Wabup Minsel FDW (kedua dari kanan) saat menghadiri Sulut Expo 2019 di Jakarta (ist)
Wabup Minsel FDW (kedua dari kanan) saat menghadiri Sulut Expo 2019 di Jakarta (ist)

“Mudah-mudahan output dari kegiatan ini berbagai potensi yang ada di Minsel seperti Sumber Daya Alam, hasil pertanian dan perkebunan serta potensi Pariwisata, sebagaimana yang dipromosikan melalui stand Pemkab Minsel selama gelaran Sulut Expo 2019, akan menarik minat investor menanamkan modal dan mengembangkan usaha di Kabupaten Minsel, ” tukasnya.

Diketahui Stand Pemkab Minsel selama gelaran Sulut Expo 2019 dengan Tema tema “North Sulawesi Festive Week” yang dilaksanakan 27-29 September 2019, banyak didatangi pengunjung. Disamping produk Pertanian, hasil perkebunan dan destinasi wisata, produk Tjap Tikus jadi daya tarik tersendiri para pengunjung. (lou)