Sidak Puskesmas Tumpaan, Wabup PYR Dapati Penggunaan Obat Tidak Maksimal

Wabup PYR (kanan) saat melakukan sidak di Puskesmas Tumpaan (ist)

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Wakil Bupati Minahasa Selatan Pendeta Petra Yani Rembang melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Puskesmas Tumpaan, Rabu (7/4/2021).

Sidak yang dilaksanakan sebagai tindaklanjut keluhan masyarakat, Wabup PYR mendapati berbagai hal dalam kaitan dengan pelayanan di Puskesmas tersebut.

“Ya dalam sidak itu Bapak Wakil Bupati mendapati pengunaan obat belum maksimal dan penimbunan obat yang diakibatkan dari tidak seimbangnya obat yang sering digunakan dan yang tidak digunakan, serta bangunan plafon di lantai dua yang bocor,” ujar Kasubbag Humas dan TUP Pemkab Minsel Hesky Karundeng SIP.

Pada kesempatan itu, Wabup mengingatkan soal kinerja dan peningkatan layanan kesehatan kepada masyarakat.

“Berikanlah layanan prima sebagai bentuk komitmen mewujudkan Kabupaten Minsel yang Maju, Berkepribadian dan Sejahtera,” pesan Wabup PYR.

Diketahui dalam Sidak tersebut Wakil Bupati Minahasa Selatan Pendeta Petra Yanni Rembang, didampingi Kepala Puskesmas dan Personil Puskesmas Tumpaan. (*/lou)