PKB GMIM Imanuel Malola Dukung Program Pemkab Minsel Mari Jo Batanam

PKB GMIM Imanuel Malola Dukung Program Pemkab Minsel Mari Jo Batanam

Mulai Tanam Jagung Untuk Wujudkan Ketahanan Pangan

AMURANG, (manadotoday .co.id ) – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan di Tahun 2022 telah mencanangkan program Mari Jo Batanam.

Program dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan, mendapat tanggapan positif sejumlah elemen masyarakat, termasuk Pria Kaum Bapa (PKB) GMIM Imanuel Malola Wilayah Kumelembuai.

Sebagai respon atas program Pemkab Minsel melalui Bupati Franky Donny Wongkar dan Wakil Bupati Pendeta Petra Yanni Rembang, PKB GMIM Imanuel Malola Wilayah Kumelembuai, mulai menanam jagung, Kamis (21/04/2022).

Penatua PKB GMIM Imanuel Malola Djufri Liando mengatakan bahwa pihaknya mendukung program Bupati Franky Donny Wongkar SH dan Wakil Bupati Pendeta Petra Yanni Rembang yakni Mari Jo Batanam dalam rangka ketahanan pangan dengan menanam jagung dengan harapan Minsel menjadi daerah swasembada jagung.

“Jagung salah satu komoditas unggulan di bidang pertanian karena dapat menunjang ekonomi masyarakat. Nah dengan program Mari Jo Batanam memanfaatkan lahan tidur menjadi produktif diperlukan peran aktif masyarakat apa terlebih Pria Kaum Bapa, sehingga program ketahanan Pangan Pemkab Minsel dapat terwujud dengan baik,” ujar Liando.

Sementara itu, Bupati Franky Donny Wongkar dalam berbagai kesempatan mengajak seluruh elemen masyarakat mendukung program ketahanan pangan dengan menanam berbagai jenis tanaman yang dapat mendatangkan nilai tambah ekonomi masyarakat.

Bupati FDW yang merupakan Ketua PKB GMIM Imanuel Kawangkoan Bawah memberikan apresiasi atas peran PKB mendukung program pemerintah lebih khusus di bidang pertanian.

Diketahui hadir pada penanaman jagung PKB GMIM Imanuel Malola, Panglima Panji Yosua Noldy Lintong, Sekertaris Jemaat Drs Jesaya Rondonuwu, para Pelsus, Komisi dan Anggota PKB (lou)