Panen Rica di Desa Picuan, Bupati FDW: Marijo Batanam

Panen Rica di Desa Picuan, Bupati FDW: Marijo Batanam

MOTOLING, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) terus berupaya mengembangkan sektor Pertanian dan Perkebunan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Selaras dengan hal tersebut Pemkab Minsel, sejak tahun 2021 telah mencanangkan program Marijo Batanam. Program yang kemudian mendapat respon positif dari masyarakat dan sukses mendorong pertumbuhan ekonomi dan ketahanan pangan di masa pandemi covid-19, kini menjadi program unggulan.

Alhasil adanya program Marijo Batanam berbagai hasil Pertanian dan Perkebunan di wilayah Kabupaten Minsel meningkat drastis dan dampak positif nya dapat dirasakan masyarakat.

Di Desa Picuan Baru Kecamatan Motoling misalnya, Senin (3/6/2024) lalu, berhasil melakukan panen Cabe atau Rica (sebutan masyarakat lokal Minsel) yang dihadiri langsung Bupati Franky Donny Wongkar (FDW).

Bahkan dalam kesempatan tersebut Bupati yang akrab disapa FDW ini, mengajak masyarakat di Kabupaten Minsel untuk mensukseskan program Marijo Batanam.

“Dengan terus dilakukan Program Unggulan
Marijo Batanam, maka ini akan menjawab permasalahan kebangsaan yang terjadi di Indonesia, salah satunya yaitu masalah pangan. Karena itu selaku pemerintah daerah bersyukur bahwa desa Picuan Baru dapat melaksanakan program ini,” tukasnya disela-sela panen Rica.

Diketahui turut hadir dalam panen Cabe tersebut anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan Rommy Pondaag SH, Kadis PPPA dr Erwin Schouten, Kadis Kominfo Trustianto Rumengan, Camat Motoling Jerry Sengkey, Forkopimcam Motoling, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta para perangkat desa. (*/lou)

banner 300250