KM Dolo Ronda Bakal Berlabuh Lagi di Pelabuhan Amurang

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Setelah sukses melakukan uji coba, menyusul akan ditetakan pelabuhan Amurang sebagai salah satu rute kapal Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) di Indonesia bagian timur, KM Dolo Ronda diapstikan akan kembali berlabuh di Pelanuhan Amurang, sebelum hari raya lebaran tahun 2015 ini.

“Jika tidak ada aral melintang, sebelum perayaan Idul Fitri, KM Doloronda akan berlabuh kembali di Pelabuhan Amurang yang akan dipermanenkan menjadi salah satu rute pelayaran kapal PELNI,” terang Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Minsel, Izak Rey, belum lama ini.

Soal rute, menurut Izak, KM Dolo Ronda dengan kapasitas penumpang 2000 orang ini, akan melewati jalur Jakarta, Surabaya, Balikpapan, Pantoloan, Toli-toli, Amurang dan Bitung.

“Untuk penjualan tiket, saat ini masih di kantor Dishub Minsel. Dan kedepan akan dicari dekat dengan pelabuhan Amurang,” jelasnya.

“Sementara untuk jadwal kapal pelayaran akan dipublikasikan atau disosialisasikan kepada masyarakat, sebagaimana instruksi Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Paruntu, yang telah berupaya keras melakukan lobbi ke pemerintah Pusat dan PT PELNI, agar pelabuhan Amurang menjadi salah satu rute pelayaran kapal PELNI, yang dibuktikan dengan keberhasilan mendatangkan KM Dolo Ronda melakukan uji coba pelayaran beberapa hari lalu,” pungkasnya. (lou)