DPRD Minsel Gelar Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan Rencana Awal RPJMD 2021-2026

Rapat Paripurna DPRD Minsel Dengan Tiga Agenda (ist)

DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan melaksanakan Rapat Paripurna dengan tiga agenda, Selasa (4/5/2021).

Tiga Agenda tersebut yaitu, Penandatangan Nota Kesepakatan Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2021-2026, Penetapan Keputusan DPRD tentang Rekomendasi atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati dan Wakil Bupati Minsel Tahun Anggaran 2020 dan Penyampaian Keputusan DPRD tentang Rekomendasi atas LKPJ Bupati dan Wakil Bupqti Tahun Anggaran 2020, kepada Bupati Minsel.

Bupati FDW saat memberikan sambutan pada Rapat Paripurna (ist)

Rapat Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Stefanus Lumowa didampingi Wakil Ketua DPRD Paulman Runtuwene diiikuti secara virtual oleh Ketua DPRD Jenny Johana Tumbuan dan dihadiri Bupati Frangky Donny Wongkar dan Wakil Bupati Pendeta Petra Yakni Rembang serta sebagian besar Anggota DPRD Minsel.

DPRD Minsel Gelar Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan Rencana Awal RPJMD 2021-2026

Dalam sambutannya Bupati memaparkan dalam 5 tahun mendatang yang menjadi prioritas pembangunan Kabupaten Minahasa Selatan akan difokuskan pada Bidang pendidikan, yang akan ditingkatkan hingga perguruan tinggi. Bidang Kesehatan, yang merupakan kelanjutan dari fokus pembangunan sebelumnya. Bidang infrastruktur, dengan melanjutkan fokus pembangunan kepada akses jalan dan penataan kawasan. Bidang pariwisata yang menjadi tematik pembangunan di Kabupaten Minsel, dan Bidang ekonomi kerakyatan yang pada periode sebelumnya belum menjadi fokus pembangunan.

Rapat Paripurna DPRD Minsel Dengan Tiga Agenda (ist) 1

“Mari bergandengan tangan membangun dan mewujudkan Kabupaten Minsel yang Berkepribadian, Maju dan Sejahtera,” ujar Bupati.

Acara rapat Parpurna ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan Rancangan awal RPMJD oleh Bupati dan pimpinan DPRD Minsel.

DPRD Minsel Gelar Paripurna Penandatanganan Nota Kesepakatan Rencana Awal RPJMD 2021-2026

Diketahui hadir pada Rapat Paripurna yabg dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan Ketat ini, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Kepala Bagian, Camat dan Pejabat Eselon III lingkup Pemerintah Kabupaten Minsel, Sekertaris DPRD Joins Langkun SH. (lou/adv)