Desa Kumelembuai Satu Dicanangkan Jadi Kampung Tangguh

Persemian Kampung Tangguh dan Posko Pencegahan Covid-19 PPKM Mikro Desa Kumelembuai Satu

KUMELEMBUAI, (manadotoday.co.id) – Upaya memutus penyebaran mata rantai covid-19 terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

Kamis (15/4/2021) Bupati Frangky Donny Wongkar (FDW) diwakili Camat Kumelembuai Michael Kamang Waworuntu SSTP, mencanangkan Desa Kumelembuai Satu sebagai Kampung Tangguh dan meresmikan Posko Covid-19 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro.

“Atas nama Bupati Kabupaten Minsel Bapak Frangky Donny Wongkar dan Wakil Bupati Pendeta Petra Yakni Rembang, saya meresmikan Desa Kumelembuai Satu sebagai Kampung Tangguh dan Posko PPKM Mikro,” ujar Camat Kamang.

Kamang menjelaskan pencanangan kampung tangguh dan peresmian Posko PPKM Mikro, tujuan utamanya yakni dalam rangka mencegah dan menekan laju penyebaran covid-19.

“Kampung tangguh agar masyarakat memiliki daya tahan tubuh yang tangguh sehingga aman dari covid. Selain itu juga tangguh secara ekonomi,” katanya.

Untuk Posko PPKM Mikro djelaskan Camat Kamang, bukan membatasi aktifitas masyarakat. Tapi menurutnya, lebih kepada mengatur aktifitas masyarakat dengan berpedoman pada Protokol Kesehatan, agar terhindar dari covid-19.

“Karena itu mari terus berkomitmen melaksanakan protokol kesehatan dalam setiap aktifitas. Jangan pandang enteng,” tandas Camat Kamang.

Sementara itu Hukum Tua Desa Kumelembuai Satu Vendry Mamangkey menyatakan komitmennya untuk terus melaksanakan upaya dalam rangka memutus penyebaran covid-19, dengan terus mensosialisasikan protokol kesehatan kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Dalam penerapan Kampung Tangguh dan PPKM Mikro kita akan terus upayakan partisipatif atau gotong royong dari semua elemen masyarakat dengan menjaga kebersihan lingkungan memperhatikan asupan gizi sehingga imun tetap kuat sehingga laju penularan COVID-19 dapat diatasi dengan lebih cepat dan tepat,” pungkasnya.

Diketahui hadir pada acara pencanangan tersebut Kapolsek Motoling Iptu Mulyadi Lontaan, BPD, Pendamping Desa di Kecamatan Kumelembuai serta Perangkat Desa. (lou)