Bupati Minsel Irup di Upacara HUT Proklamasi RI ke-73

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke 73 detik-detik Proklamasi Republik Indonesia (RI), yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Jumat (17/8/2018), berlangsung hikmat, aman dan lancar.

Bertindak sebagai Inspektur upacara (Irup), pada upacara peringatan HUT Proklamasi RI ke 73 dengan tema “ Kerja Kita Prestasi Bangsa” yakni Bupati Christiany Eugenia Paruntu. Sementara teks Proklamasi dibacakan oleh Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan SE.

Setelah pelaksanaan upacara, acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan pataka Kirab Karang Taruna CEP dan pertunjukan drama kolosal memperebutkan kemerdekaan oleh Kodim 1302 Minahasa.

Diketahui hadir pada upacara peringatan HUT Proklamasi RI ke 73, Wakil Bupati Frangky Donny Wongkar, Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan, sejumlah anggota DPRD Minsel, Forkompinda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, unsur TNI dan POLRI, Veteran, para pelajar yakni Bupati Christiany Eugenia Paruntu. (lou)